Heritage Trainz Loco Tour Cepu, Wisata Sejarah Kereta Api di Kota Blora
Sejarah Lokomotif Cepu di Kota Blora ini merupakan peninggalan Belanda ketika masih menjajah Indonesia. Dari apa yang say abaca dari web Kabupaten Blora, Heritage Trainz Loco Tour Cepu dulunya adalah Bengkel Traksi atau Depo Loco tempat menyimpan beberapa loco tua milik Perhutani yang dibangun sejak tahun 1911 dan jaringan relnya dibangun empat tahun kemudian di tahun 1915 sekaligus menjadi rel tertua di Pulau Jawa.
Wisata Heritage Trainz Loco Tour Cepu di Kota Blora ini sebenarnya adalah sebuah tempat wisata sejarah tentang kereta api yang populer. Saya pun, sudah lebih dari dua kali melewatinya. Tapi ya, baru sadar kalau ada tempat wisata sebagus ini setelah direkomendasikan oleh adik. Saat tiba di lokasi, batin bersorak ‘bisa update blog nih!’ 😀
Selain cocok untuk bahan update blog 😀 Wisata Heritage Trainz Loco Tour Cepu juga cocok untuk wisata edukasi bersama anak-anak atau bahkan untuk objek penelitian sejarah. Tempatnya dimanfaatkan untuk belajar di luar kelas pun juga asik, bisa memanfaat gazebo-gazebo yang ada atau bisa juga lesehan.
Lokasi dan Jam Operasional Wisata Heritage Trainz Loco Tour Cepu
Tempat wisata yang dikelola langsung oleh Kawasan Pemangku Hutan (KPH) Perhutani Cepu ini menawarkan paket perjalanan dengan menggunakan kereta api bersejarah dan suasana rindang khas hutan. Meskipun dengan suasana hutan, keberadaan objek wisata ini sangat mudah dijangkau karena dekat jalan raya. Tepatnya di Jalan Sorogo, Ngalengperhutani di Kecataman Cepu, Kota Blora. Tempatnya berada di lingkungan kantor Perhutani.
Untuk jadwal operasionalnya yaitu buka setiap hari. Saat weekdays buka mulai dari pukul 08.00 hingga 16.00 WIB dan saat weekend pukul 08.00 hingga pukul 17.00 WIB. Oh iya, saya sangat senang dan mengapresiasi tempat wisata ini karena jam bukanya benar-benar ontime, Teman-Teman. Saya berkunjung di Hari Sabtu, datang awal dan tiba tepat pukul 08.00 dan sudah buka.
Harga Tiket di Wisata Heritage Trainz Loco Tour Cepu
Di sini ada dua macam tiket yaitu tiket masuk dan tiket kereta wisata. Untuk tiket masuk, saya pikir masih terjangkau di harga Rp 10.000,00/orang dan anak-anak usia sebelum SD tidak dikenakan biaya tiket alias gratis. Untuk tiket kereta juga ada dua jenis yaitu Tiket Kereta Api Ruston (saya sih nyebutnya kereta api besar :-D) sebesar Rp 20.000,00/orang dan Tiket Kereta Api Drensin, tiket untuk jarak 1KM sebesar Rp 60.000,00 dan jarak 3KM sebesar 160.000,00. Harga tiket Kereta Api Drensin ini adalah untuk lima orang sekali jalan.
Sayangnya, saat saya berkunjung kemarin untuk Kereta Api Ruston sedang tidak beroperasi karena masih dalam perbaikan dan untuk Kereta Api Drensin juga tidak beroperasi karena sang masinis sedang sakit. Oh iya, untuk hari-hari biasa, sang masinis tidak standby di lokasi melainkan pakai cara on call gitu. Beneran deh, jadi wajib balik lagi 😀 Karena rute perjalanan kereta api di sini adalah keliling hutan di Kawasan Perhutani Cepu yang dulu dibuka Belanda sebagai hutan industri penghasil kayu jati . Dalam imajinasi saya sih asik ya makanya bertekad untuk balik lagi. 😀
Fasilitas di Wisata Heritage Trainz Loco Tour Cepu
Tempat wisata yang menarik tentu saja harus didukung fasilitas yang oke, bukan? Begitu juga di objek Wisata Heritage Trainz Loco Tour Cepu. Fasilitas yang tersedia adalah musala, toilet, gazebo, taman yang luas dan tertata, serta area parkir yang luas dan gratis.
Menurut saya sih ya, Wisata Heritage Trainz Loco Tour Cepu sangat cocok dijadikan wishlist jalan-jalan bareng anak-anak dan keluarga di akhir pekan. Yuk, ke Wisata Heritage Trainz Loco Tour Cepu di Kota Blora.
Baca juga: Wajah Baru Stasiun Ngawi dan Kayangan Cafe di Desa Wisata Brubuh Ngawi.