Jeda Sejenak dari Perjalanan di Loske Café
Loske Café namanya. Sebuah kedai kopi yang sebenarnya sudah sering saya lihat setiap keluar dari exit toll Ngemplak atau Klodran. Lha gimana nggak selalu lihat, Loske Café ini terletak tepat di depan mata saat berhenti di pertigaan lampu merah setelah keluar pintu toll. Entah tujuan belok kanan (arah Bandara Adi Soemarmo) atau kiri (Solo kota), tiap lampu merah dan berhenti pasti akan langsung menatap Loske Café.
Lokasi dan Jam Operasional Loske Café
Akhirnya, mampir juga di Loske Café dalam perjalanan Ambarawa-Ngawi pada Selasa malam (19/9) lalu setelah berkali-kali sebelumnya hanya lihat aja sambil mbatin kalau kedai kopi ini kok rasanya bakal nyaman untuk disinggahi. Beneran nyaman.
Loske Café berada di Jalan Adi Sumarmo, Klodran, Colomadu Kota Surakarta. Lebih detail, tepat di depan mata pertigaan lampu merah pintu keluar tol Ngemplak. Untuk jam operasionalnya, Loske Café mulai pelayanan pada pukul 09.00 hingga tengah malam WIB setiap hari.
Menu di Loske Café
Menu-menu di Loske Café menurut saya memiliki banyak pilihan. Untuk minumannya ada menu yang based kopi dengan berbagai pilihan. Selain itu juga ada menu minuman yang non kopi seperti aneka pilihan sajian teh, coklat, atau matcha.
Untuk menu makanannya juga ada menu main course dan camilan yang bisa dipilih sesuai dengan mood serta kebutuhan. Camilan di Loske Café ada French fries, pisang goreng dan aneka dessert. Pisang goreng di Loske Café menurut saya enak karena pakai jenis pisang kepok dibalur dengan tepung roti dan disajikan dengan krim manis sebagai pelengkap. Crunchy di luar lembut bagian dalam. French fries disajikan dengan dua macam saus yang kids friendly. Cocok menemani coffee latte dan lemon tea pesanan saya saat itu.
Fasilitas di Loske Café
Bagi saya, selain menu yang dimiliki, dua poin utama yang menarik dari Loske Café ini adalah lokasi dan fasilitasnya. Lokasinya sangat strategis dan sangat mudah dijangkau. Lalu, soal fasilitas di sini juga mendukung kenyamanan para pengunjung.
Memilki Dua Area: Outdoor dan Indoor
Area utama atau bagian depan adalah area indoor. Sebuah ruang besar dengan jajaran meja kursi yang sudah ditata rapi dengan jarak antar meja kursi dengan meja kursi lainnya cukup longgar. Ruang ini ber-AC dan bebas dari asap rokok. Meja kasir berada di sisi pojok belakang di ruang utama dan di bagian tengah ruang terdapat display beberapa notebook dengan sampul yang lucu-lucu.
Menuju belakang adalah area outdoor dengan ruang yang sangat luas. Saat saya ke sini, pengunjung Loske Café lebih banyak berada di area belakang tanpa AC tapi sejuk karena anginnya saat itu cukup semribit. Loske Café dikelilingi area persawahan. Kayaknya kalau menghabiskan senja di sini bakal syahdu banget. Ditambah lagi penataan area outdoor ini juga tak kalah cantiknya.
Akses Wifi
Di sini juga tersedia akses wifi yang cepat berarti juga mendukung jika digunakan untuk work from café. Penataan antar meja kursi juga berjarak jadi membuat nyaman satu sama lain. Termasuk juga tersedia colokan listrik yang cukup banyak, nggak perlu risau masalah isi day ajika sedang berada di Loske Café.
Musola
Loske Café juga menyediakan musola yang bersih dan nyaman di area outdoor. Tempat salat ini juga menyatu dengan area wudlu, jadi enak gitu saat area wudlu dan tempat salat berdekatan.
Toilet
Terdapat dua toilet yang bisa digunakan. Bagi saya, area toilet ini juga sangat bersih dan nyaman digunakan. Sebagai pengguna juga harus bertanggung jawab dengan kebersihan toilet yang menggunakannya ya..
Area Parkir
Area parkir di Loske Café termasuk luas banget. Ada area parkir motor dan mobil. Ada petugas yang mengatur parkirnya jadi aman dan rapi. Untuk biaya parkir juga masih standar untuk area Solo.
Teman-Teman yang sedang perjalanan darat melalui jalan tol, jangan lupa singgah sejenak di Loske Café tepat di exit toll Ngemplak ^^