Rekomendasi Tiga Kedai Es Krim di Kota Ngawi
Bagaimana cuaca di daerah Teman-Teman tinggal saat ini? Cuaca sedang panas-panasnya ya tapi hati harus selalu tetap dingin 😀 Saat sedang menghadapi hari-hari yang panas, menikmati minuman dingin adalah hal yang membahagiakan. Kebayang minum es yang dingin berpadu dengan rasa manis dan asam. Hmmmm, pasti enak. Selain minuman seperti es jeruk, es sirup, es teh atau es-es yang lain, menikmati es krim saat cuaca terik juga ide yang bagus dan sayang untuk dilewatkan. Bicara soal es krim, membuat saya teringat pada tulisan teman travel blogger yang mengulas tentang kedai es krim di Cirebon.
Nah, kali ini saya ingin berbagi tiga rekomendasi tempat untuk menikmati es krim di tengah cuaca terik di Kota Ngawi.
Neko Ice Cream
Neko Ice Cream terletak di Kawasan Ngawioboro, sebuah trotoar estetik untuk menikmati Kota Ngawi. Neko Ice Cream berada di samping Warung Geprek nDeso Cah Ngawi 1 di Jalan Yos Sudarso No. 3, tepat di seberang Kantor Kejaksaan Kota Ngawi. Di sini tersedia berbagai pilihan es krim dan topping-nya. Di sini, saya suka dengan varian topping mangga dan Bilgi lebih suka dengan varian coklat. Untuk harga masih terjangkau kok ^^
Neko Ice Cream mulai buka pada pukul 10.00 hingga 21.30 WIB setiap hari. Jika menikmati es krim di sini, tersedia ruang indoor ber-AC atau bisa juga take away. Untuk area parkir, menurut saya memang terbatas ya, jika membawa mobil harus memarkirkan mobil di pinggir jalan sedang motor sudah tersedia area parkir khusus meski tak luas. Jangan khawatir karena ada petugas parkir yang akan membantu dan menjaga kendaraan tetap aman.
Gelato Ono Ae Café
Saya baru tahu ada gelato di Ono Ae Café saat kemarin berkunjung ke sana untuk menikmati Bibimbap dan Coffee Latte. Ada beberapa varian gelato yang bisa dipilih. Oh ya, saat berkunjung ke sini, pastikan jangan membawa makanan dari luar ya ^^ Untuk jam buka, Ono Ae Café mulai melayani para pelanggan pukul 10.00 hingga 22.00 WIB setiap hari. Untuk gelato ini berada di area indoor ber-AC. Selengkapnya tentang Ono Ae Café, saya pernah menuliskannya juga secara rinci jika Teman-Teman penasaran dan ingin ke Ono Ae Café Ngawi.
Baca di sini: Menikmati Menu Khas Korea di Ono Ae Cafe.
Mixue Ngawi
Siapa yang tak kenal dengan Mixue? Saya termasuk yang telat kenal dengan Mixue, saya mengakuinya. Saat pertama kali ke gerai Mixue Ngawi, saya senang karena ternyata Mixue memiliki menu ice cream dengan beberapa pilihan dan topping-nya pun beragam. Soal harga juga lumayan terjangkaulah ya..^^
Gerai Mixue Ngawi ada dua, pertama di Jalan Ahmad Yani, tepatnya samping Luwes Ngawi dan kedua ada di Wijaya Kusuma arah Pasar Besar Ngawi, tepatnya samping apotik Irian. Gerai Mixue Ngawi buka pada pukul 10.00 hingga 21.00 WIB setiap hari.
Gimana Teman-Teman? Sudah menikmati es krim di tengah cuaca terik hari ini? ^^
Jujur es krim itu enak si, tapi kalau dipikir buat beli kopi kapal api harga 5rb , bisa bikin beberapa gelas kopi hitam. Maklum namanya juga bapak-bapak hehe …
Salam kenal.. sukses selalu
Betul sekali hehehe…
Kalau makan es krim biasanya sih kalau ibu-ibu itu karena anaknya yang pengen 😀
Salam kenal juga dan sukses selalu..^^
[…] Baca juga: Rekomendasi Tiga Kedai Es Krim di Ngawi. […]
Neko enaak.. buat yang kangen es krim cone m*D karena jauh dari kota itu bisa jadi pilihan 🤣🤣🤣
hahahaha..
ternyata udah nyoba juga yaakk 😀