Ruang Tumbuh & Bersenang-Senang

Pengalaman Berkunjung ke Taman Safari Solo di Hari Minggu

0

Taman Solo Safari sebelumnya dikenal dengan nama Taman Satwa Taru Jurug atau Taman Jurug. Taman ini bahkan diabadikan dalam sebuah lagu dengan judul yang sama yaitu Taman Jurug yang dipopulerkan oleh Didi Kempot. Taman Jurug dulu hingga kini telah berganti nama tetap menjadi salah satu destinasi wisata ikonik di Kota Solo. Taman ini telah mengalami revitalisasi besar-besaran, mengubah wajahnya menjadi taman safari modern yang ramah keluarga serta mendidik. Nah, kali ini, saya akan berbagi cerita perjalanan saya dan Bilgi ke Taman Safari Solo di Minggu lalu.

 

Persiapan Perjalanan

 

Sebenarnya, rencana awal ke Solo Safari adalah ingin mencoba kereta BIAS, Kereta Bandara Internasional Adi Sumarmo rute baru yaitu Madiun-Bandara Solo PP. Ternyata tiket sold-out saat beli di loket tiga jam sebelum keberangkatan. Sebenarnya bisa dipesan melalui KAI Access di bagian kereta lokal tapi pemesanan via Iphone belum bisa dilakukan, hanya tersedia dan bisa melalui HP android untuk kereta BIAS.

 

Meski soal transportasi mengalami perubahan, Bilgi tetap semangat ke Taman Safari Solo. Tiket masuk saya beli secara online dengan tujuan menghindari antri atau kehabisan. Persiapan lain seperti biasa, saya meminta Bilgi untuk memakai kaos dan celana jeans agar nyaman. Taman ini cocok untuk wisata keluarga dengan anak-anak sambil mengenal beragam satwa.

 

Menikmati Keindahan Alam dan Satwa

 

Saya ingat sekali saat mulai masuk Kawasan Solo Safari, suasananya sejuk didukung dengan mendung dengan sedikit cahaya matahari disertai angin sepoi-sepoi. Enak banget untuk jalan-jalan dengan suasananya seperti ini. Taman Solo Safari ini didesain dengan lanskap hijau yang luas dan indah. Di sana, kami menemukan berbagai kendang satwa yang ditata menyerupai habitat aslinya. Beberapa satwa yang menjadi favorit Bilgi adalah:

 

Rusa: area tinggal rusa ini cukup luas dan berada di bagian depan. Terdapat beberapa jenis rusa termasuk juga Rusa Bawean. Jumlah rusa di sini juga termasuk banyak dengan area kendang yang luas dan bersih.

 

Unta: satwa yang khas dengan leher panjang dan punuk tinggi, hewan gurun ini juga memiliki daya tarik tersendiri untuk Bilgi dan anak-anak lain. Oh iya, di kendang unta ini kita bisa memberi makan unta dengan membeli sepaket sayuran dengan harga Rp 25.000,00 dan naik unta dengan tiket Rp 50.000,00 di jadwal yang tertera di sana.

 

Burung-Burung Eksotis: terdapat berbagai jenis burung, seperti kakatua, burung hantu, elang serta merak yang dilepaskan dari kendang yang membuat suasana semakin meriah. Di sini, ada booth untuk berfoto dengan beberapa burung.

 

Ada juga zona khusus untuk satwa yang jinak atau Pet Area di mana pengunjung bisa berinteraksi langsung dengan hewan seperti kelinci, kambing dan kura-kura.

 

Fasilitas yang Nyaman

 

Solo Safari menyediakan fasilitas modern di antaranya,

 

  • Restoran dan Kafe.

Ada pilihan resto di Solo Safari yaitu Makunde dan Bengawan Resto yang menyediakan menu makanan nusantara dan internasional dengan pemandangan alam yang cantik. Di lobby dekat pintu masuk juga terdapat coffee shop Bernama Cotta Coffee yang menyediakan menu kopi dan non kopi beserta menu pasrty. Selain itu juga terdapat area foodcourt sebelum Bengawan Resto serta stand jajanan dan minuman.

  • Pusat Suvenir.

Jangan lewatkan untuk membeli cenderamata sebelum pulang dari Solo Safari. Pusat Suvenir menjadi destinasi terakhir karena berada di pintu keluar Solo Safari. Semua souvenir yang dijual bertema satwa.

  • Spot Foto Instagrammable

Solo Safari menyediakan banyak spot foto menarik seperti jembatan kayu, taman bunga dan latar belakang satwa eksotis. Jangan lupa mengabadikan setiap momen berharga di sini.

  • Wahana Edukasi dan Hiburan

Solo Safari juga menyediakan beberapa atraksi satwa seperti atraksi gajah dan otter serta jadwal pertunjukkan dengan tempat duduk yang nyaman. Ada juga penyewaan mainan, pengalaman memberi makan satwa jinak, mencoba flying fox tetapi dengan duduk di kursi (lupa namanya 😀 haha)

  • Area Parkir

Solo Safari menyediakan area parkir yang luas dan aman. Tak perlu khawatir soal parkir saat membawa mobil atau motor ke Solo Safari.

 

Tiket

 

Solo Safari menyediakan dua jenis tiket yaitu regular dan premium. Kedua jenis tiket ini selisihnya sedikit. Saat ke Solo Safari saya memesan dua tiket premium kategori dewasa karena Bilgi sudah 7 tahun jadi masuk tiket dewasa. Tiket premium sebesar Rp 110.000,00/orang. Tiket anak maksimal di usia 6 tahun. Fasilitas yang membedakan dua tiket ini adalah tiket premium mendapat welcome drink, souvenir dan gratis naik buggy car. Tiket online bisa dipesan di sini ^^

 

Refleksi Perjalanan

 

Mengunjungi Solo Safari bukan hanya tentang hiburan tetapi juga pelajaran tentang pentingnya menjaga alam dan melestarikan satwa liar. Perjalanan ini meninggalkan kesan mendalam terutama untuk Bilgi tentang keberagaman flora dan fauna yang dimiliki Indonesia.

 

Tips Mengunjungi Solo Safari

  • Datanglah lebih pagi untuk menikmati taman dengan maksimal.
  • Gunakan sepatu atau sandal yang nyaman karena di sana memang lebih banyak berjalan kaki.
  • Pastikan mematuhi aturan yang diterapkan Solo Safari demi kenyamanan dan keselamatan kita.
  • Lebij baik membeli tiket secara online untuk menghindari antrean atau khawatir kehabisan tiket jika kita berkunjung di akhir pekan atau musim liburan.

 

Solo Safari benar-benar memberikan pengalaman wisata yang menyenangkan dan edukatif. Bagi Teman-Teman yang ingin menyelami harmoni antara manusia, satwa dan alam, tempat ini wajib masuk daftar tempat yang harus banget dikunjungi. ^^

 

Baca juga: Pengalaman Berkunjung ke Rumah Budaya Kratonan di Solo.

Leave A Reply

Your email address will not be published.