
Dalam hidup, ada kalanya bertemu momen yang tidak mudah tapi ada saat di mana segala terasa mudah. Sama halnya dengan bekerja. Ada kalanya susah, ada kalanya mudah dan menyenangkan. Apalagi sekarang di era new normal setelah ada work from home. Semua pekerjaan diselesaikan di rumah atau di mana saja yang penting terhubung dengan internet dan semua kewajiban harus diselesaikan dengan baik. Kali ini Kerja Dari Mana Saja the series kembali lagi setelah lama hiatus. 🙂

Kisah Kerja Dari Mana Saja #3 kali ini datang dari Glory Coffeenery. Salah satu coffee café yang berada di jantung Kota Ngawi. Kota paling barat dari Jawa Timur yang berbatasan langsung dengan Kota Sragen, Jawa Tengah. Kalau teman-teman pernah dengar lagu “Kartonyono Medot Janji”, nah itu di Kota Ngawi. Glory Coffeenery ini terletak di lantai dua Indomaret Jalan Trunojoyo. Di sini bisa memilih tempat di dalam ruangan atau di luar ruangan. Kalau saya, lebih suka bekerja dengan duduk di teras (outdoor), langsung bisa menatap langit. Apalagi kalau ke sini saat sore menjemput senja gitu. Aduhai sekali melankolisnya 😀
Kafe yang mengusung semangat life with glory ini menurut saya nyaman untuk dijadikan tempat kerja sekaligus bikin semangat ngeruk recehan hahaha… 😀 Selain itu, teamwork-nya memang masih muda-muda, jadi terasa semangatnya juga. Ngaruh kan ya?

Di Glory Coffeenery ini, saya suka dengan hot coffee latte terlebih cara menyajiannya si gula dibuat terpisah tanpa request sebelumnya. Untuk yang saya yang pengen defisit kalori tapi angin-anginan alias sering khilaf, jadi merasa diberi pilihan di depan meja ‘oke, tanpa campur gula’ gitu kira-kira. 😀 Selain minuman based on coffee, saya tetap suka teh-tehan yaitu Lychee Tea. Nah, enaknya lagi, biasanya setelah kerja di mana otak diperas biasanya perut harus terima asupan kan ya? Di Glory Coffeenery juga menyediakan menu makan berat dan camilan dengan pilihan yang beragam. Beberapa waktu lalu, saya sempat memesan Rice Bowl Beef Blackpaper. Bayangan saya, ya namanya rice bowl ya disajikan dalam porsi kecil ternyata oh ternyata porsinya cukup besar untuk saya dengan rasa yang enak plus telur mata sapi dan harga terjangkau. Terlebih waktu saya memesannya saat ada promo diskon 17 belasan. Gimana nggak makin worth to eat. 😀 Sedangkan untuk camilan, saya pernah memesan mix dimsum. Satu porsi berisi empat dimsum beragam rasa seperti namanya mix dimsum. Ada dimsum ranjau (pedas), seafood, ayam, dan satu lagi mirip choipan. Kalau saya sih udah bisa kenyang dengan empat dimsum itu plus segelas Lychee Tea.

Ngomong-ngomong tentang fasilitas, kenapa nyaman bekerja dari Glory Coffeenery ini tidak lepas dari ketersediaan jaringan wifi. Aksesnya cepat, tempat nyaman dan bersih. Akses wastafel mudah dijangkau dan toilet pun juga tersedia. Kalau ke sini malam hari, suasananya mendadak romantis karena setting lampu-lampunya. Selain untuk kerja, bisa juga dijadikan untuk tempat reuni atau ketemuan dengan teman lama atau sama mantan juga boleh hahaha, becanda boleh ya? 😀

Lebih lengkap, boleh banget berkunjung dulu ke Instagram Glory Coffeenery, informasinya lengkap termasuk menu beserta info harganya. Selain itu, ada info live music juga. Setelah dari sini, jika teman-teman penasaran dengan seri ‘Kerja Dari Mana saja’ bisa langsung klik di sini 🙂 Bocorannya, seri kedua berada di Kota Palu, Sulawesi Tengah. ^^
Jadi, mau seberat apa pun pekerjaannya, jangan lupa ngopi dan menikmatinya. Sampai jumpa di seri berikutnya…









